Yayathieya
Hati adalah pusat dari seluruh anggota tubuh manusia. Hati ibarat raja bagi seluruh anggota tubuh manusia. Hati terletak ditengah-tengah dan dikelilingi oleh anggota tubuh yang lain. Hati adalah anggota tubuh yang paling mulia, yang juga menjadi penentu bagi kehidupan manusia. Hati merupakan sumber naluri manusiawi dan juga menjadi sumber inspirasi. Hati adalah pusat analisis, ilmu pengetahuan, kebijaksanaan, keberanian, ketabahan, kesabaran, dan sebagainya. Di dalam hati tersirat rasa cinta, hasrat, emosi, keikhlasan, dan perasaan yang lain. Sedangkan anggota tubuh yang lain, baik yang tampak maupun yang tersembunyi, berfungsi sebagai pembantu bagi kerja hati. Mata ibarat sebagai spion hati yang berfungsi untuk menyingkap segala sesuatu yang dikehendaki oleh hati. Begitu juga lidah, ia berfungsi sebagai penyalur bagi hati dan berfungsi untuk mengungkapkan segala sesuatu yang tersimpan di dalam hati, untuk diwujudkan dalam bentuk lisan, ungkapan, yang akhirnya terdengar oleh telinga. Oleh karena itu, Allah swt. acapkali menggabungkan ketiga anggota badan tersebut, sebagaimana firman-Nya: "Sesungguhnya pendengaran (telinga), Penglihatan (mata), dan hati, akan dimintai pertanggung jawaban." (Q.s. Al-Isra : 36). Allah swt. berfirman, "Kami jadikan bagi mereka pendengaran (telinga), penglihatan (mata), dan hati." (Q.s. Al-Ahqaf: 26). Allah swt. berfirman, "Tuli, bisu dan buta mata hati mereka." (Q.s. Al-Baqarah: 18). Allah swt. juga menggabungkan antara hati dan mata, sebagaimana firman-Nya, "Kami bolak-balikkan hati mereka dan penglihatan mereka." (Q.s. Al-An'am: 110). Allah swt. berfirman, "Sesungguhnya hati tidak akan berdusta terhadap apa yang dilihatnya." (Q.s. An-Najm: 11). Allah swt. juga berfirman, "Hati tidak akan menyimpang dan tidak akan zhalim." (Q.s. An-Najm: 17).

Jelaslah bahwa semua anggota tubuh merupakan pelayan dari hati. Rasulullah saw. bersabda, "Ingatlah, sesungguhnya dalam tubuh manusia terdapat segumpal daging. Jika segumpal daging tersebut baik, maka seluruh anggota tubuh juga akan menjadi baik. Dan jika segumpal daging itu buruk, maka semua anggota tubuh juga akan menjadi buruk Ingatlah, segumpal darah yang terdapat di dalam tubuh itu adalah hati." Abu Hurairah r.a. berkata, "Hati ibarat raja, dan seluruh anggota tubuh lainnya ibarat pelayan. Jika sang raja baik, maka seluruh pelayannya akan menjadi baik pula. Tetapi jjika rajanya buruk, maka seluruh pelayannya juga menjadi buruk. Karena hati adalah anggota tubuh yang paling panas, maka Allah swt. telah menjadikan paru-paru sebagai ventilasi yang menjadi tempat sirkulasi udara, sehingga udara masuk sampai ke hati dan menyejukkan hati..." Subhanallah.  



0 Responses

Posting Komentar